Selamat Datang...

...tolong bangunkan aku esok pagi...

Wednesday, March 25, 2009

Bintang

Seorang kawan mengingatkanku tentang bintang
Sesuatu yang tak bisa kurengkuh dan ku gapai
hingga kubiarkan saja ia bergelantungan semrawut di atas sana
hanya bisa ku tatap dan ku kagumi

Seorang kawan lebih beruntung, katanya
ia telah menangkap bintang yang berwarna biru
hingga telah ia peluk dan dibawa kemanapun ia pergi
melengkapi pelangi yang ia goreskan pada awan

Dan aku,
Masih tak sanggup membawa bintangbiruku
hanya biru saja yang bisa kusimpan
itupun kalau ia tak mati
mengkerut di pojok hati


---lantaitiga 25-03-09---

Friday, March 20, 2009

Andaikata...

Untuk sisa duapuluhlima persen di pojok hati

tak kusangkal akan rinduku

tetapi mesti kubiarkan ia mati

agar tak lagi membuat lidahku kelu

...

Andaikan kau ada di sini

temani diriku, andaikan kau temani aku

merajut rindu, andaikan kau rajut rinduku

sulamkan cintaku, andaikan kau silam cintaku

hibur diriku...saat ini...

dalam sepiku

kehadiranmu

...

(Powerslave - Andai Kata)

Monday, March 09, 2009

Rutinitas Pagi

Setiap saat tugas luar kota adalah penyiksaan di balik kesenangan. Dua hal itu melebur jadi satu, dan terkadang berkelindan saling melilit tak juga bertemu pangkal ujungnya (halah!!). Intinya adalah pengendalian diri...dan tanggung jawab...

Seperti biasa, setiap tugas luar kota harus stand by maksimal jam 5 pagi untuk loading alat-alat liputan (syuting) yang mesti di cek satu-satu fungsionalnya. Tak boleh meleset satupun! Meleset berarti bencana. Bayangkan saja tiba-tiba di lokasi yang jauh dari Kantor Pusat, kamera tak berfungsi atau malah audio yang grasakgrusuk. Akhirnya bisa membuat pekerjaan tak selesai dengan baik.

Dengan demikian, paling tidak jam 3 dini hari harus sudah melek dan bersiap ke kantor. Nah, disini pangkal ujung penderitaannya..NGANTUK!!!! Setelah loading alat, menunggu tim yang lain datang untuk segera berangkat ke bandara. Namun apa daya, tak semua bisa on time..jadinya mau tidur pun terasa nanggung...

Jadi, ya begini ni, cek email, fesbuk, browsing-browsing, nulis gak jelas blas..sambil dengerin musik..kali ini masih Iron Maiden, Wasted Years....Bukan apa-apa, agaknya musik heavy metal jenis ini bisa menjaga diri agar tak terlelap...hihihi

...
So understand
Dont waste your time always
Searching for those wasted years
Face up... make your stand
And realise youre living in the golden years
...

Well...Banjarmasin kali ini adalah kota tujuan. Sedikit refresh setelah berkutat 6 bulan di Jakarta dengan segala pernak-perniknya...